Cara Mengatasi error mfc140u.dll is missing di Sketchup

Cara Mengatasi error mfc140u.dll is missing

Sketchup merupakan program yang dapat anda gunakan untuk belajar pemodelan 3d. Dengan software ini anda bisa membuat model 3d dengan sangat mudah dan cepat. Karena Sketchup memiliki interface yang simpel dan sederhana.

Keunggulan lain yang di miliki oleh aplikasi besutan Trimble ini adalah dukungan dari komunitas dan pengembang. Dukungan yang disediakan komunitas berupa komponent atau objek 3d yang dapat didownload secara gratis di 3dwarehouse. Situs berbagi 3d model milik Trimble.

Sketchup tergolong program 3d yang ringan namun Sketchup tetap mempunyai persyaratan hardware dan software khusus yang harus dipenuhi pengguna agar program berjalan dengan baik. Semua persyaratan sistem dapat Anda baca di website resmi Sketchup.

Ada satu problem yang sering di alami pengguna ketika pertama kali menginstall Sketchup yaitu muncul peringatan mfc140u.dll is missing. lebih lengkapnya seperti ini “The program can’t start because mfc140u.dll is missing from your computer. Try reinstalling the program to fix this problem“.

sistem peringatan tersebut muncul karena di komputer/laptop Anda belum terinstall Microsoft Visual C++ Redistributable 2015. Biasanya masalah ini terjadi pada laptop yang baru di install ulang karena ketika di instal ulang semua komponen pendukung juga ikut terhapus termasuk Microsoft Visual tersebut.

Untuk mengatasi error mfc140u.dll is missing di Sketchup adalah dengan menginstall Microsoft Visual. Software ini bisa Anda download secara gratis di website resmi Microsoft. Silakan download software tersebut, lalu instal dan masalah error mfc140u.dll akan teratasi.

Demikian informasi Cara Mengatasi error mfc140u.dll is missing di Sketchup. Semoga informasi ini bermanfaat. Jangan lupa Share artikel ini ke media sosial kalian ya. Terimakasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *