Cara Editing Video Cinematic di Corel Video Studio

pada kesempatan kali ini saya ingin berbagi tutorial editing video di Corel Video Studio. lebih tepatnya editing video cinematik. Contoh videonya bisa sobat lihat pada link dibawah ini Cinematic Video by Tegalwebside

Usahakan dalam pengambilan video menggunakan kamera yang bagus agar nantinya mudah diedit. Kalian juga bisa menggunakan alat stabilizer agar hasilnya lebih smooth dan stabil.

Resolusi kamera yang rendah menghasilkan banyak noise dan tidak stabil. Untuk menstabilkan video kalian dapat menggunakan Prodad untuk Corel Video Studio

Cara Editing Video Cinematik di Corel Video Studio

  • Pastikan komputer/laptop kalian sudah terinstal Corel Video Studio 
  • Kemudian masukan video kalian dengan cara klik kanan pada video track → insert video (lihat pada gambar dibawah ini)
  • Cara Editing Video Cinematic di Corel Video Studio

  • Kemudian klik menu FX dan masukan efek Cropping ke footage kalian caranya dengan klik dan masukan ke video track hingga muncul ikon di pojok kiri atas footage (lihat gambar)
  • Cara Editing Video Cinematic di Corel Video Studio

  • Selanjutnya klik 2 kali pada footage kalian hingga muncul menu Edit Correction Effect. Pada menu Effect, klik Customize Filter
  • Cara Editing Video Cinematic di Corel Video Studio

  • Kemudian ubah rasionya menjadi Witdh: 100% Height: 75%. Dan Terakhir klik kanan pada titik merah kecil (keyframe) pilih Copy and Paste to All Right.
  • Cara Editing Video Cinematic di Corel Video Studio

  • Klik menu FX lagi, kali ini kalian cari efek Duotone, klik dan masukan ke video track.
  • Ulangi langkah seperti diatas tadi.
  • Kemudian ubah nilai rasionya seperti pada gambar dibawah ini. selanjutnya klik kanan pada titik merah kecil (keyframe) dan terakhir pilih Copy and Paste to All Right

Selesai, Untuk mempercantik hasil editing cinematic ini, kalian bisa menambahkan lagu,musik ataupun teks. Terakhir Render dan silakan bagikan video hasil editing kalian ke sosial media seperti Youtube, Facebook, Instagram dll

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *